cover
Contact Name
Yolanda Pahrul
Contact Email
yolandapahrul@gmail.com
Phone
+6285263913430
Journal Mail Official
journalteacher59@gmail.com
Editorial Address
https://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/jote/about/editorialTeam
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Journal On Teacher Education (Jote)
ISSN : 26861895     EISSN : 26861798     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
The teacher education journal is a place for researchers to develop their competencies in the fields of research, education and community service. This journal is related to the world of general education such as early childhood education, educational psychology, primary school teacher education, mathematics education, physics education, chemical education, management education, educational guidance and counseling and other practical studies. Journal On Teacher Education publish publications twice a year, in September and March. This journal is registered with E-ISSN: 2686-1798 and P-ISSN: 2686-1895.
Articles 82 Documents
Search results for , issue "Vol. 4 No. 3 (2023): Journal on Teacher Education" : 82 Documents clear
Penerapan Konsep Belajar Perspektif Al-Qur’an dalam Pembelajaran Matematika di SMPIT Nurul Fikri Bagan Sinembah Raya Maralottung Siregar; Munzir Haitami; M. Kadar Yusuf
Journal on Teacher Education Vol. 4 No. 3 (2023): Journal on Teacher Education
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jote.v4i3.10998

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan konsep balajar perspektif al-Qur’an dalam pembelajaran Matematika di SMPIT Nurul Fikri Bagan Sinembah Raya. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Adanya penerapan konsep belajar perspektif Al-Qu’an pada proses pembelajaran dengan adanya indikator belajar seperti ra’yu, nazharo, sam’u dan bashara. Dalam pembelajaran matematika sumber belajarnya adalah Alam sedangkan Al-Quran belum menjadi sumber belajar. Hasil belajar dengan ketuntasan 85% menggambarkan tercapainya tujuan pembelajaran dalam kurikulum. Tercapainya tujuan pembelajaran hanya sebatas penguasaan materi akan tetapi belum sampai kepada terbentuknya kesadaran diri dan rasa kagum kepada Allah Ta’ala.
Analisis Kebijakan Perubahan Stain/IAIN Menjadi UIN Ahmad Hafizon; Hairunnas Rajab
Journal on Teacher Education Vol. 4 No. 3 (2023): Journal on Teacher Education
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jote.v4i3.11000

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui analisis kebijakan perubahan STAIN/IAIN menjadi UIN. Penelitian ini menggunakan metode kajian pustaka (library research). Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada beberapa hal yang melatarbelakangi perlunya konversi IAIN menjadi UIN yaitu perubahan pada jenis pendidikan Madrasah Aliyah. Dulunya Madrasah adalah sekolah agama, kini madrasah sudah menjadi bagian dari sekolah umum atau sekolah yang berciri khas Islam, Adanya dikotomi ilmu-ilmu agama dan ilmu-ilmu umum. Perubahan IAIN menjadi UIN merupakan peluang bagi para lulusan untuk memasuki lapangan kerja yang lebih luas. Perubahan IAIN menjadi UIN adalah dalam rangka memberikan peluang bagi lulusan IAIN untk melakukan mobilitas vertical, dan perubahan IAIN menjadi UIN juga merupakan tuntutan akan penyelenggaraan pendidikan yang professional, berkualitas tinggi dan menawarkan banyak pilihan.
Pengembangan Materi Ajar Konsep Penciptaan Alam Berbasis Islam dalam Pembelajaran IPA di SD IT Hangtuah Bagan Batu Kabupaten Rokan Hilir Provinsi Riau-Idonesia Ahmad Hafizon; Munzir Hitami; Kadar M. Yusuf
Journal on Teacher Education Vol. 4 No. 3 (2023): Journal on Teacher Education
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jote.v4i3.11216

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan materi ajar konsep penciptaan alam berbasis islam pada pembelajaran IPA dalam bentuk komik sebagai kretifitas imajinatif siswa sekolah dasar. Metode penelitian yang digunakan adalah kombinasi antara penelitian lapangan dan studi pustaka jenis deskriptif kualitatif. Respon siswa uji coba satu-satu diperoleh nilai rata-rata sebesar 4.29 pada kategori sangat praktis dengan tingkat keterbacaan 4.4 (88%) juga pada kategori tinggi. Sementara pada uji coba kelompok kecil diperoleh nilai rata-rata respon siswa sebesar 4.29 (sangat praktis), dengan tingkat keterbacaan 4.7 (94%) juga berada pada kategori tinggi. Pada saat uji lapangan juga diperoleh respon siswa sebesar 4.30 dengan kategori tinggi. Dengan demikian dapat dinayatakan bahwa bahan ajar IPA tema Penciptaan Alam berbentuk komik berada pada kategori sangat praktis dengan tingkat keterbacaan yang tinggi. Hal ini menunjukan bahwa produk dapat terlaksana dengan baik dan proses pembelajaraan berjalan dalam situasi normal. Secara keseluruhan dapat dinyatakan bahwa bahan ajar IPA tema Penciptaan Alam dalam bentuk komik mudah dipahami, menarik dan dapat meningkatkan kreativitas imajinasi siswa.
Xenoglosofilia pada Akun Instagram Indonesian Event; Potret Terkini Retorika Tulisan Indonesia dan Implikasinya terhadap Pendidikan Bahasa Indonesia Lusi Komala Sari
Journal on Teacher Education Vol. 4 No. 3 (2023): Journal on Teacher Education
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jote.v4i3.11218

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendapatkan data xenoglosofilia di poster digital pada akun intagram indonesian.even serta mengkaji imbas xenoglosofilia terhadap pendidikan bahasa Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Sumber data pada penelitian ini adalah akun intagram Indonesian Event. Sedangkan objek kajian pada penelitian ini adalah bentuk xenoglosofilia pada feed instagram Indoesian Event, selama satu tahun terakhir (2022). Pengumpulan data dilakukan dengan teknik dokumentasi. Penelitian ini menemukan bahwa penggunaan diksi Bahasa Inggris pada poster digital yang diunggah pada feed instagram indonesian.even 2022 mencapai angka 20,55%, sedangkan diksi yang berasal dari bahasa daerah hanya sebesar 0,02%. Hal ini menunjukkan bahwa style retorika tulisan pada poster digital yang dimuat pada akun instagram indonesian.event diwarnai secara dominan oleh Bahasa Inggris. Oleh karena itu, praktisi pendidikan perlu lebih selektif dalam menempatkan penggunaan diksi asing. Di samping itu, Potret xenogosofilia di Indonesia perlu mendapatkan perhatian khusus bagi pemegang kebijakan agar bisa menyusun gebrakan baru dalam rangka memelihara keutuhan Bahasa Indonesia sebagai legasi untuk penerus bangsa. Pengetahuan tentang keterancaman perkembangan Bahasa Indonesia yang selama ini hanya terdapat pada perkuliahan kedwibahasaan, sejatinya perlu disebarluaskan guna menumbuhkan kesadaran masyarakat bahasa tentang pentingnya menjaga marwah bahasa nasional.
Penerapan Kode Etik Konseling Guru BK Latar Belakang Non Pendidikan BK dalam Melaksanakan Layanan BK di Sekolah Ulfa Mulyani; Irman Irman
Journal on Teacher Education Vol. 4 No. 3 (2023): Journal on Teacher Education
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jote.v4i3.11219

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat bagaimana gambaran penerapan kode etik konseling bagi guru BK yang berlatar belakang pendidikan non BK. Metode penelitian yang dilakukan adalah penelitian kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi dan wawancara. Subjek penelitian ini adalah guru BK yang berlatar belakang pendidikan non BK (sarjana psikologi dan seni budaya) yang berjumlah dua orang. Analisis data dilalukan dengan mereduksi data yang diperoleh di lapangan, lalu memaparkan data, dideskripsikan dan menyimpulkan data yang diperoleh. Data yang diperoleh di uji keabsahannya melalui triangulasi sumber. Hasil penelitian menjelaskan bahwa Guru BK berlatar belakang pendidikan non BK mengetahui adanya kode etik konseling namun masih awam dalam memahami kode etik konseling, tidak mengetahui bagaimana cara mengembangkan dan menguasai pemahaman terhadap BK.
The Role of Boarding Schools in Student Moral Development Faisal Akbar Manurung; Irman Irman
Journal on Teacher Education Vol. 4 No. 3 (2023): Journal on Teacher Education
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jote.v4i3.11286

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana akhlak pada santri. Faktor pendukung dan penghambat dalam pembinaan akhlak santri. Fokus penelitian ini yaitu peran Pembina asrama dalam membina serta meningkatkan akhlak santri. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, Penelitian ini menggunakan tekhnik pengumpulan data yaitu wawancara, observasi, dokumentasi dan angket. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam meningkatkan kedisiplinan para santri yang berasal dari latar belakang dan karakter yang berbeda-beda tentunya tidak akan mudah bagi seorang Pembina asrama dalam mengajak dan mengarahkan. Namun dalam proses meningkatkan kedisiplinan para santri, Pembina asrama harus memiliki beberapa metode yang dapat digunakan untuk diterapkan kepada santri. Dengan adanya beberapa metode yang digunakan tersebut maka akan terwujudlah sebuah kedisiplinan yang sesuai seperti yang diharapkan. Karena Pembina asrama mempunyai tugas dan tanggung jawab dalam membimbing dan mengarahkan santri agar tetap disiplin dalam beribadah terutama dalam sholat berjamaah dimasjid.
Pengaruh Pembelajaran Berbasis Budaya Lokal dan Nilai Kebhinnekaan terhadap Hasil Belajar PKn Siswa Luciana Simanjuntak
Journal on Teacher Education Vol. 4 No. 3 (2023): Journal on Teacher Education
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jote.v4i3.12067

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa yang diajar dengan pendekatan pembelajaran berbasis budaya lokal sumatra utara dibandingkan dengan hasil belajar siswa yang diajar dengan pendekatan pembelajaran konvensional; hasil belajar siswa yang memiliki nilai kebhinnekaan tinggi dibandingkan dengan hasil belajar siswa yang memiliki nilai kebhinekaan rendah; dan interaksi antara pendekatan pembelajaran dan nilai kebhinekaan terhadap hasil belajar siswa mata pelajaran PKN. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 106163 Percut Sei Tuan. Populasi penelitian yaitu siswa kelas V yang terdiri dari dua kelas dengan jumlah siswa sebanyak 50 siswa. Instrumen dalam penelitian ini berupa tes hasil belajar PKN dan angket tentang nilai-niai kebhinekaan. Metode yang digunakan yaitu quasi eksperimen dengan desain faktorial 2x2. Teknik analisis data menggunakan ANAVA pada taraf sig. ?=0,05. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bajwa data ini menunjukkan bahwa pendekatan pembelajaran dan nilai kebhinekaan berpengaruh terhadap hasil belajar PKN siswa.
Urgensi Nilai Pancasila pada Anak Usia Dini Muhammad Awin Alaby
Journal on Teacher Education Vol. 4 No. 3 (2023): Journal on Teacher Education
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jote.v4i3.12074

Abstract

Penelitian ini bertujuan agar ketika anak-anak memasuki usia remaja, mereka akan terbiasa dengan perbuatan dan tingkah laku yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila. Anak sangat membutuhkan bimbingan dari orangtua dalam membumikan nilai-nilai Pancasila yang dapat di implementasikan melalui metode permainan serta metode lain yang menyenangkan bagi anak. Penelitian ini menggunakan metode Library Research dengan Pendekatan analitis dan tafsiran yang bersifat teoritis dan hasil penelitian ini menemukan bahwa nilai pancasila dapat ditanamkan pada anak sejak usia dini melalui metode permainan yang menyenangkan dan karyawisata. Berupa Kepercayaan dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, sikap sopan santun dan berperikemanusiaan, rasa cinta terhadap bangsa dan tanah air, menumbuhkan jiwa demokratis dan rasa keadilan, kejujuran, kebenaran dan menolong orang lain. Penelitian ini berupaya agar tumbuh generasi yang sehat, berilmu, cakap, kreatif dan menjadi warga negara yang demokratis dan berkarakter.
Maksimalisasi Evaluasi Pendidikan Bimbingan Konseling Eni Rakhmawati
Journal on Teacher Education Vol. 4 No. 3 (2023): Journal on Teacher Education
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jote.v4i3.11816

Abstract

Penilaian menjadi bagian yang sangat penting dalam kegiatan belajar mengajar. Praktis, sikap dan tindakan juga tidak mungkin diambil. Evaluasi berusaha untuk mengetahui tercapai atau tidaknya tujuan pendidikan, sehingga evaluasi memiliki peran yang tidak kecil dalam studi Islam jika dilaksanakan dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengelaborasi landasan teori dan pelaksanaan evaluasi program bimbingan dan konseling di sekolah. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kepustakaan. Metode pengumpulan data yang digunakan yakni metode dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis isi. Untuk menjaga ketepatan pengkajian dan mencegah kesalahan informasi dalam analisis data maka dilakukan pengecekan antar pustaka dan membaca ulang pustaka. Tujuan penelitian ini adalah untuk menyusun landasan teori dan pelaksanaan program bimbingan dan konseling. Hasil penelitian ini adalah terelaborasinya landasan teori dan pelaksanaan program bimbingan dan konseling secara utuh meliputi: 1) pengertian evaluasi program, 2) komponen program bimbingan dan konseling, 3) pengertian evaluasi program bimbingan dan konseling.
Konsep Strength Based Approach untuk Meningkatkan Pembelajaran Anak Usia Dini Amin Yusi Nur Sa’ida
Journal on Teacher Education Vol. 4 No. 3 (2023): Journal on Teacher Education
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jote.v4i3.12147

Abstract

Studi kepustakaan ini menganalisa bagaimana konsep Strength Based Approach dapat diterapkan dalam pembelajaran anak usia dini. Pendekatan ini menekankan kembali kepada prinsip-prinsip dasar pendidikan yang menekankan aspek positif dari upaya dan prestasi siswa, serta kekuatan manusia. Semua anak memiliki kekuatan dan kemampuan, anak-anak tumbuh dan berkembang dari kekuatan mereka, dan saat anak-anak dan orang-orang di sekitar mereka (termasuk pendidik) menghargai dan memahami kekuatan dan kemampuannya, anak-anak akan lebih mampu belajar dan berkembang.